Bismillah 💗
Assalamualaikum
Halo semua, kali ini aku bikin kue coklat & strawberry kukus yang empuk dan lembut. Gak pakai repot, cukup sedikit bahan ini sudah bisa untuk membuatnya sendiri dirumah.
RESEP COKLAT STRAWBERRY CAKE
BAHAN DAN CARA MEMBUATNYA
Bahannya gampang dan caranya mudah, yuk direcook untuk cemilan dirumah, catat dan praktekkan sendiri dirumah ya bunda bundaBahan-bahan :
4 btr telur ayam170 gr gula pasir
1 sdt SP
1 sdt pasta vanila
75 ml susu cair
170 gr tepung terigu
100 Ml minyak sayur
secukupnya pasta coklat & strawberry
toping sesuai selera
(disini aku pakai butter cream + selai coklat & juga crumble black)
Cara Membuat :
- Mixer telur aya, gula pasir, Sp dan juga pasta Vanila sampai kental putih dan berjejak
- Tambahkan tepug terigu sambil diayak agar tidak ada bahan yang bergumpal lalu mixer dengan kecepatan rendah sampai semua bahan tercampur rata
- Tambahkan minyak sayur kemudian aduk balik menggunakan spatula sampai semua bahan tercampur rata dan tidak ada minyak yang mengendap dalam adonan
- Bagi dua adonan kemudian beri pasta coklat pada adonan pertama dan adonan kedua beri pasta strawberry
- Tuang adonan coklat kedalam loyang yang telah diolesi margarin dan dialasi dengan kertas roti, kemudian hentak-hentakkan loyang agar tidak ada udara yang terjebak dalam adonan
- Kukus selama 10 menit dengan api sedang (Kukusan sudah dipanaskan dan air kukusan sudah mendidih, beri kain bersih pada tutup agar air tidak jatuh kedalam adonan)
- Setelah itu tuang sisa adonan (adonan strawberry) kedalam loyang dan kukus kembali selama 20 menit
- Angkat dan keluarkan kue lalu dinginkan, jika sudah dingin beri butter cream dengan tambahan selai lalu ditaburi dengan crumble back (toping sesuai selera)
- Coklat strawberry cake siap untuk disajikan
Demikian RESEP COKLAT STRAWBERRY CAKE, semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencoba dirumah 😀
No comments: